Wednesday, June 12, 2013
Memilih Buah Berry yang Sempurna
Strawberry, raspberry, blueberry, dan berbagai jenis berry bisa Anda temukan dengan mudah di pasar-pasar modern. Tetapi jangan asal memilihnya! Jika Anda menginginkan berry yang segar maka Anda harus memperhatikan hal-hal ini!
1. Makin Berair, Makin Baik
Berbeda dengan kepercayaan selama ini, buah berry yang baik justru buah berry yang memiliki kandungan air yang tinggi. Semakin tinggi kandungan air, rasa dari buah berry semakin lezat. Untuk buah yang dijual pada pasar swalayan biasanya memang tidak terlalu berair karena rawan busuk. Ingin mencoba berry yang benar-benar segar? Datang langsung ke perkebunannya!
2. Jangan Menilai Dari Ukurannya
Seringkali kita memilih berry yang berukuran besar karena beranggapan rasanya lebih lezat. Hal tersebut tidak selalu benar, karena para pemilik pasar modern biasanya memilih strawberry dalam ukuran besar agar tidak mudah hancur saat perjalanan dari perkebunan ke pasar modern. Strawberry kecil biasanya tumbuh di perkebunan khusus dan rasanya jauh lebih lezat.
3. Semakin Gelap Warna Berry, Makin Manis dan Sehat
Jika Anda ingin berry manis sebagai tambahan pada yogurt, jus atau smoothie dan enggan menambah pemanis, maka pilih berry dengan warna yang tua. Semakin tua warna berry, maka semakin manis rasa yang Anda dapatkan. Selain lebih manis, kandungan antioksidan berry dengan warna tua lebih banyak dibandingkan berry dengan warna yang lebih muda.
4. Simpan Dulu, Baru Cuci
Mencuci berry akan mempercepat pembusukan. Jika Anda telah membeli berry tetapi belum ingin mengolah atau menyantapnya, langsung masukkan ke dalam kulkas dan tidak perlu di cuci terlebih dahulu. Jika Anda sudah akan mengolah atau menyantapnya, baru cuci berry dan jangan tunggu terlalu lama untuk mengolahnya agar kesegaran berry tetap terjaga.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment