Wednesday, June 12, 2013

Tips Rahasia Seputar Telur




Dalam dunia memasak, kita hampir tidak pernah bisa lepas dari telur. Entah itu direbus, digoreng atau diambil putih telur dan kuning telurnya saja sebagai bahan kue, semuanya tidak lepas dari telur. Seperti bahan memasak lainnya, telur juga memiliki karakter khusus yang harus Anda taklukkan agar mudah memanfaatkannya. Sebagai contoh, apakah telur ukuran besar berbeda dengan ukuran kecil ketika dipakai membuat kue? Berikut ini rahasianya.

1. Telur rebus mulus tak bercacat ketika dikupas bisa Anda dapatkan jika setelah merebusnya, telur direndam dalam air dingin selama beberapa saat. Remukkan seluruh permukaan kulit telur sebelum mulai mengupas, maka kulit telur akan semakin mudah dikupas.

2. Telur ukuran besar jika digunakan di resep cake akan membuat cake mengempis ketika dingin.

3. Untuk mendapatkan telur rebus dengan kuning tepat di tengah, terus aduk telur secara perlahan ketika didihkan dalam air rebusan.

4. Mudah saja membedakan antara telur rebus dan telur mentah. Putar telur secara perlahan di meja datar. Telur mentah akan susah berputar dan nampak terhuyung-huyung sementara telur rebus akan berputar dengan mulus.

5. Agar dadar lebih fluffy, mengembang halus dan empuk, tambahkan sedikit tepung maizena sebelum mengocok telur. Kocok telur hingga rata seperti biasa, dan tuang di penggorengan. Anda akan mendapatkan dadar telur yang tebal dan empuk.

No comments:

Post a Comment