Tuesday, April 16, 2013

Kembang Kol Tetap Putih Saat Dimasak




Kembang kol adalah salah satu jenis sayur yang mudah untuk mengolahnya. Jenis bahan makanan ini sering diolah sebagai sup bening, ditumis ataupun dipanggang dengan campuran keju.

Kadang setelah dimasak, kembang kol yang semula berwarna putih menjadi kusam dan tampak tidak menarik. Padahal ada cara mudah agar kembang kol Anda tetap berwarna putih bersih mulai dari sebelum diolah hingga disajikan di atas piring.

Beri Perasan Air Lemon

Untuk masakan yang ditumis atau cah, pada saat memasaknya, beri sedikit perasan lemon segar. Dengan begitu kembang kol Anda akan tetap putih dan bersih setelah matang.

Rebus Dengan Susu

Bila kembang kol diolah menjadi sup, dipanggang atau memerlukan waktu yang lebih lama daripada masakan tumis, maka Anda bisa memakai cara yang satu ini. Rebus terlebih dahulu kembang kol dalam panci berisi air yang diberi sedikit susu putih. Setelah itu angkat dan kembang kol siap dimasak menjadi menu yang lezat.

Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment