Monday, August 5, 2013

Tips Sup Bebas Lemak



Lezatnya sup ayam dengan kuah kental dan harumnya kaldu yang mempesona. Ada wortel dan orange ceria bermain-main menyemarakkan kelezatan ayam. Tak ketinggalan makaroni yang semakin menyempurnakan kelezatan sup.

Sayangnya masih yang kurang. Walaupun rasanya enak, tetapi penampilannya terlalu terlihat berlemak. Bisa-bisa semua mengira ini adalah menu makanan tidak sehat nih. Hmm bagaimana sih cara mengeluarkan lemak-lemak atau butiran minyak pada kuah sup lezat ini?

Tenang saja, saya punya satu cara buat Anda. Bukan dengan menyendoknya keluar sedikit, ini akan membuang banyak waktu Anda. 

Dua langkah mudah:

1. Masukkan balok kecil es ke dalam kuah sup Anda. 

2. Biarkan meleleh selama beberapa detik, kemudian angkat balok es yang sudah ditempeli lemak dan minyak tersebut.

Kini, Anda dapat menyajikan sup ayam lezat bebas lemak sesuai keinginan dan selera Anda.

No comments:

Post a Comment