Tuesday, May 7, 2013

Bakwan Jagung Campur Udang




Bakwan Jagung Campur Udang bisa menjadi lauk sehari-hari yang lezat dan bergizi. Memasaknya mudah dan rasanya sudah pasti enak..

Bahan:

6 buah jagung manis, sisir halus

250 gram udang, buang kepalanya, cincang halus

2 batang daun bawang, iris halus

1 butir telur, kocok lepas

1 sdm tepung terigu

Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus:

3 siung bawang putih

1 butir bawang merah

1 sdt garam

1/2 sdt merica

Cara Membuat:
  • Campur jagung manis dengan telur dan bumbu halus.
  • Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk.
  • Tambahkan daun bawang dan udang cincang, aduk hingga adonan tercampur rata.
  • Cetak adonan dengan sendok makan, goreng hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan.
  • Bakwan Jagung Campur Udang lezat disajikan selagi hangat.
  • Enak dinikmati dengan cocolan saus sambal atau cabai rawit.

No comments:

Post a Comment