Monday, June 17, 2013

Santap Nikmat Dengan Resep Rahasia Asparagus




Banyak orang tidak menyukai asparagus karena mereka tidak mengetahui cara memasaknya. Padahal kandungan gizi yang terdapat dalam asparagus mampu meningkatkan kinerja ginjal. Kebanyakan dari mereka mungkin sering memasaknya terlalu matang. Namun, sekarang hal itu tidak perlu lagi. Lalu, bagaimana rahasia memasak asparagus yang benar?

Pertama-tama, pastikan untuk mencuci asparagusnya terlebih dahulu karena asparagus tumbuh di tanah berpasir (Anda tentu tidak mau asparagusnya berasa pasir bukan?). Selanjutnya, ambil beberapa batang sekaligus, dan ikat satu inci atau lebih dari bawah sampai bagian yang keras, biarkan bagian yang kering pecah dengan sendirinya. Selanjutnya Anda tinggal pilih cara untuk memasaknya.

1. Mau dikukus?

Tuangkan segelas air ke dalam wajan berukuran sedang dengan penutup yang rapat, lalu masukkan keranjang pengukus. Rebus air dengan api sedang. Masukkan asparagus yang telah dipotong tadi, tutup dan kukus sampai lunak sekitar 4-6 menit (tergantung dari ketebalannya). Taburi dengan garam sebelum disajikan.

2. Atau asparagus panggang?

Panaskan oven hingga 425°F atau sekitar 218°C. Pada alas pemanggang, campurkan asparagus dengan 1 sendok makan minyak zaitun, 1/4 sendok teh garam, dan juga merica. Panggang hingga empuk selama 8-10 menit (tergantung dari ketebalannya).

3. Asparagus bakar juga tak kalah lezatnya lho.

Panaskan alat pembakar outdoor atau indoor. Campur asparagus yang telah dipotong dengan 1 sendok makan minyak zaitun, 1/4 sendok teh garam, dan juga merica. Setelah itu bakar selama 3 menit. Gunakan penjepit, balik asparagus dan masak hingga empuk, 2-3 menit lamanya.

Asparagus lezat siap disajikan di meja makan Anda. 

No comments:

Post a Comment