Wednesday, June 12, 2013

Tips Menyimpan Daging Segar Dan Matang




Jika berurusan dengan daging sapi, Anda tidak bisa menyimpannya sembarangan. Bahan yang satu ini tinggi protein dan banyak menyimpan darah di serat-serat dagingnya sehingga sangat mudah untuk busuk. 

Idealnya sih, daging segera dimasak begitu Anda membelinya dari pasar. Namun untuk alasan kepraktisan, kita suka belanja sekaligus dalam satu waktu kemudian menyimpannya di dalam lemari pendingin. Termasuk untuk keperluan daging di masakan yang sebenarnya baru akan Anda masak dalam satu minggu ke depan, Anda sudah membelinya jauh-jauh hari. 

Omong-omong tentang sistem belanja yang seperti ini, Anda perlu tahu bagaimana cara menyimpan daging yang baik dan benar. Daging mentah dan matang butuh perlakuan yang berbeda lho!

Untuk daging mentah, jika akan disimpan hingga dua hari ke depan, tempatkan daging di wadah kedap udara kemudian simpan dalam kulkas. Jika menyimpan untuk waktu yang lebih lama lagi, simpan daging di dalam freezer.

Jika yang Anda simpan adalah daging yang telah dimasak sebelumnya, maka tutup daging dengan plastic wrap, simpan di dalam wadah tertutup, kemudian simpan di bagian kulkas yang paling dingin. Jika kulkas Anda tidak begitu dingin, Anda bisa menurunkan temperaturnya sehingga kulkas cukup dingin untuk menyimpan daging. Daging yang sudah dimasak sebaiknya tidak diletakkan di dalam freezer karena bisa mengubah tekstur dan cita rasanya.

No comments:

Post a Comment